LETAK GEOGRAFIS DESA PENGEJARAN
Desa Pengejaran terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali dengan luas daerah 666 Ha. Secara tofografi, Desa Pengejaran merupakan daerah berbukit yang cukup curam. Batas wilayah Desa Pengejaran, yakni:
- Utara berbatasan dengan Desa Mengening.
- Timur berbatasan dengan Desa Selulung.
- Selatan berbatasan dengan Desa Belantih.
- Barat berbatasan dengan Desa Catur
Desa Pengejaran terdiri atas empat tempekan, yakni: tempekan Pengejaran, tempekan Belandingan, tempekan Mayungan, dan tempekan Tiangan. Keempat tempekan tersebut sampai sekarang masih terjalin hubungan yang sangat erat dan selalu mengutamakan musyawarah sebagai dasar untuk mengambil keputusan yang mufakat.
Jarak antara Desa Pengejaran dengan ibu kota kabupaten/kotamadya sekitar ± 40 km, dengan ibu kota provinsi sekitar ± 80 km, dengan jalan raya sekitar ± 12 km, dengan dusun atau lingkungan sekitar ± 8 km, dengan desa ± 4 km.